Minggu, 03 September 2023

OPENING CEREMONY FUN COLORFUL DAY

    Pada hari Ahad, 3 September 2023, Madrasah Ibtidaiyah Al Zaytun menggelar sebuah acara spektakuler yang diberi nama "Fun Colorful Day." Acara ini merupakan program yang dirancang khusus untuk santri mulai dari kelas 1 hingga kelas 6 berjumlah 1015 santri MI, yang bertujuan untuk menggali potensi seni, olahraga, dan kreativitas mereka. 

FCD adalah salah satu Upaya MI Ma’had Al-Zaytun dalam mencapai takhsis yang ada pada Tujuan Pendidikan Ma’had Al-Zaytun, khususnya pada hal kesehatan dan kebugaran jasmani, serta berketerampilan dan berkesenian yang memadai. Memiliki motto Solidaritas Menuju Prestasi Yang Gemilang.

Ceremony FCD ini menjadi titik awal dari rangkaian acara yang penuh warna dan semangat. Acara pembukaan menampilkan penampilan seni dari santri-santri Madrasah Ibtidaiyah Ma’had Al-Zaytun, pidato inspiratif sekaligus pengumuman resmi dibukanya Fun Colorful Day oleh Drs, Purnomo,M.Pd. selaku Ketua Majelis Guru. Tamu undangan mulai dari Organisasi Pelajar Ma’had Al-Zaytun (OPMAZ), Mudabbir Asrama, Kepala Madrasah, Ketua Komite Seni dan Olahraga Ma’had Al-Zaytun (KOSMAZ), dan beberapa wali santri, membuat ceremony pembukaan menjadi momen yang sangat berkesan. Semua pihak yang hadir merasa terinspirasi oleh semangat dan antusiasi para santri dalam meningkatka solidaritas lintas Angkatan.


Tim Oren


Tim Merah


Tim Hitam


Tim Coklat


Tim Ungu


Tim Biru


Tidak ada komentar:

Posting Komentar