Jumat, 13 November 2015

"AL-ZAYTUN GREENERATION" - MEMBUAT POSTER BAHAYA ROKOK

Al-Zaytun, Kamis, (07/05). Kegiatan Go Green , Al-Zaytun Greeneration, berikutnya berupa pembuatan poster bahaya rokok. Seperti sebelumnya, kegiatan diawali dengan presentasi materi pengertian dan jenis perokok, kandungan bahan-bahan dalam rokok, serta akibat yang dapat ditimbulkan dari rokok terhadap kesehatan dan lingkungan.
Banyak santri yang merasa ngeri setelah melihat tayangan  video yang menunjukkan akibat negatif asap rokok.

Usai penyampaian materi dilanjutkan menggambar poster bahaya rokok dan anti rokok pada kertas yang telah dibagikan dengan bimbingan para guru.

Setelah semua santri selesai membuat poster, kegiatan Go Green pun berakhir. Seluruh santri dengan kompak mengucapkan janji untuk menjadi generasi Indonesia yang sehat dan cerdas tanpa asap rokok. Acara ditutup dengan doa bersama. (Iqbal)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar